Dalam Sepekan Padang Panjang Raih Dua Penghargaan Nasional - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Dalam Sepekan Padang Panjang Raih Dua Penghargaan Nasional

Jumat, Maret 01, 2024

Padang Panjang(SUMBAR).GP- Jelang akhir Februari, Kota Padang Panjang berhasil meraih dua penghargaan tingkat nasional. Penghargaan pertama diterima dari Komisi Aparatur Sipil Nasional (KASN) dan Penghargaan Baznas Award 2024.   


Untuk Baznas Award, Penjabat (Pj) Walikota Padang Panjang Sonny Budaya Putra menerima penghargaan Baznas Award 2024 dari dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) RI, Kategori Kepala Daerah Pendukung Gerakan Zakat di Hotel Bidakara Jakarta.


Penghargaan tersebut diserahkan Ketua Baznas, Prof. Dr. KH. Noor Achmad yang juga dihadiri Menteri Agama, Yaqut Cholil Qoumas, Kamis (29/02/2024).



Noor Achmad menyampaikan, penghargaan ini diserahkan kepada daerah yang kepala daerahnya peduli dengan Baznas di daerahnya.


"Selamat untuk daerah yang telah berhasil menerima penghargaan ini," katanya.


Kota Padang Panjang merupakan salah satu penerima, karena kepala daerahnya sangat gigih dalam mengumpulkan zakat melalui ASN dan muzaki swasta, seperti pengusaha.


Usai menerima penghargaan, Sonny mengucapkan terima kasih kepada Baznas yang telah memberikan penghargaan kepada Padang Panjang.


"Ini sebuah kehormatan dan kebanggaan bagi kita semua. Semoga menjadi motivasi bagi kita untuk terus peduli serta memberikan dukungan agar pengumpulan zakat terus meningkat. Semuanya akan bermuara pada peningkatan kesejahteraan umat," ucapnya.


Ia berharap sinergitas antara Pemerintah Kota dengan Baznas RI, Baznas Provinsi dan Baznas Kota dapat terus terbangun dengan baik.


Sonny juga mengapresiasi capaian kinerja Baznas Kota Padang Panjang yang telah bekerja keras dalam menyejahterakan masyarakat dan ikut membantu pemerintah dalam upaya pengentasan kemiskinan.

"Ke depan penghargaan ini akan kita pertahankan bahkan kapan perlu kita tingkatkan. Sekali lagi terima kasih banyak kepada semua pihak yang telah berupaya untuk mewujudkan ini," pungkasnya.


Penerimaan penghargaan Turut didampingi Kepala Baznas Padang Panjang, Syamsuarni, S.Ag dan OPD terkait lainnya.  


*Penghargaan KASN Kedua Kalinya*

 

Pemerintah Kota Padang Panjang kembali raih penghargaan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN) di Grand Central Kota Pekanbaru, Selasa (27/02/2024).

Penghargaan Indeks Kualitas Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Tahun 2023 ini diberikan Komisioner Pokja Pengawasan Bidang Pengisian JPT Wilayah II KASN, Prof. Dr. Agustinus Fatem, M.T kepada Penjabat (Pj) Sekretaris Daerah Kota, Dr. Winarno, ME.

"Penerapan Manajemen Talenta sebagai metoda pengangkatan JPT dapat dilakukan apabila instansi mempunyai kategori baik pada penerapan Sistem Merit," sebut Agustinus.


Sementara, Pj Walikota Padang Panjang Sonny Budaya Putra, sangat mengapresiasi keberhasilan Padang Panjang ini. Terkhusus kepada Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) yang menjadi pionir dalam mempertahankan indeks kualitas pengisian JPT ini.


Disamping itu, Pj. Sekdako Padang Panjang Winarno, menambahkan, Penghargaan ini diberikan kepada Pemerintah Kota Padang Panjang karena telah mengelola kepegawaiannya dengan baik.


"Penghargaan yang didapat ini merupakan salah satu bentuk kinerja Padang Panjang dalam urusan kepegawaian berkualitas baik. Semoga ke depannya dapat dipertahankan dan lebih baik lagi," katanya.


Plt. Kepala BKPSDM, Rudy Suarman, A.P menyebutkan, pihaknya akan meningkatkan kolaborasi dengan pihak terkait agar pelayanan dan prestasi pada urusan kepegawaian lebih baik lagi.


Pada tahun ini KASN menyerahkan penghargaan tersebut kepada 23 instansi Pemerintah Daerah. Bagi Kota Padang Panjang ini merupakan penghargaan kedua secara beruntun, setelah tahun lalu juga menerima penghargaan yang sama.


#GP | Red | Pariwara Padang Panjang

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS