Bupati diwakili Kadis Parpora Kabupaten Sijunjung Afrineldi SH lepas Goes To PDRI di RTH Muaro Sijunjung. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Bupati diwakili Kadis Parpora Kabupaten Sijunjung Afrineldi SH lepas Goes To PDRI di RTH Muaro Sijunjung.

Jumat, Desember 16, 2022


Sijunjung (SUMBAR).GP-  Bupati Sijunjung diwakili Kepala Dinas Parpora Afrineldi, SH melepas Goes To de PDRI secara resmi di depan  Ruang Terbuka Hijau (RTH) Muaro, Jumat (16/12) pagi.


Kadis Parpora dalam sambutan singkatnya mengatakan, "Hari Bela Negara adalah hari besar nasional yang latar belakang kejadiannya juga berada di Kabupaten Sijunjung"


"Hari Bela Negara yang diangkat dari perjuangan bahu membahu antara PDRI (Pemerintahan Darurat Republik Indonesia) bersama seluruh masyarakat secara bergerilya, keluar masuk rimba yang harus diteladani oleh generasi sekarang terutama generasi Milenial sehingga muncul rasa cinta tanah air"


"Sumpur Kudus dan Silantai sebagai bagian dari Geopark Silokek secara keseluruhan adalah unggulan pariwisata nasional yang sedang menuju UGGp (UNESCO Global Geopark), marilah sama-sama kita sukseskan" jelas Afrineldi.


"Rombongan Goes To de PDRI memperingati Hari Bela Negara ke 74 tahun 2022  sore Kamis kemarin sampai di Kabupaten Sijunjung transfer dari Kabupaten Dharmasraya semua peserta istirahat dan menginap di Rumah Adat Sijunjung," ujar Afrineldi.


Sementara itu Panitia pelaksana Tour de PDRI Sumbar, Habib Firdaus, yang dijumpai media ini menuturkan,   Goes ini  mengikuti jejak PDRI 74 tahun silam, Starnya  dari Kota  Padang sebanyak 45 orang, terdiri dari utusan  TNI AD, AU, AL, Polda, Satpol PP merupakan sosialisasi tonggak sejarah perjuangan  di berbagai daerah di Sumatera Barat ini.


"Dari etape pertama dari Kota  Padang ke Solok Selatan dan etape dua dari Dharmasraya ke Sijunjung, kami sampai di Sijunjung, Kamis sore, Alhamdulillah  semua peserta tour de PDRI tahun 2022 ini dalam kondisi sehat walafiat tidak ada yang cedera. Kalaupun ada  kemungkinan terjadi gangguan kesehatan dalam perjalanan kita telah dilengkapi  dengan mobil Ambulance dan tenaga medisnya," ungkap Habib Firdaus.


Dikatakan Habib, etape tiga , GOWES PDRI ini  star dari depan RTH Muaro, nanti belok kanan di  Gedung Pancasila Muaro Sijunjung  menuju  Silokek dan SMK Pariwisata di Manganti dan terus ke Museum Kecil Syafi'i Ma'arif  (Rumah Syafei Ma’rif) dan terus menuju Tugu PDRI dan Rumah Museum PDRI Silantai. (Influencer Upiak Isil Vlog dan foto di setiap titik pemberhentian Check point)


"Pada pukul 12:00-14.00 wib nanti,  Istirahat & Makan Siang di Res Area Silokek kemudian transfer ke Bukittinggi, untuk  selanjutnya mengikuti etape 4 Tour de PDRI tahun 2022," papar Habib.


"Terima kasih warga  Sijunjung, kami senang dan bahagia dapat menikmati alam perkampungan adat Sijunjung di malam hari," ucap Habib Firdaus Pemuda Tanah Datar itu.



#GP | Herman.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS