Gerak Cepat, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sijunjung kumpulkan Donasi Palestina Rp160 juta lebih. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Gerak Cepat, Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Sijunjung kumpulkan Donasi Palestina Rp160 juta lebih.

Selasa, Juni 08, 2021


Sijunjung(SUMBAR).GP-  Bupati Sijunjung Benny Dwifa terima bantuan  Donasi untuk  Palestina  dari Keluarga besar Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung diserahkan Plt.Kadisdikbud Usman Gumanti, S.Pd.MM diruang kerja Bupati, Selasa(8/6).

Plt.Kadisdikbud Usman Gumanti didampingi Kepala Bidang SD Drs.Syukur, MM., Kabid Pembinaan Paud dan PNF Hendri Nurka, S.Sos.M.Si., dan yang mewakili Kepala SMP, SD dan Paud  menyerahkan donasi sejumlah Rp160.146.000,.itu dihimpun dari para Tenaga Pendidik (Tendik) SMP, SD dan Paud se Kabupaten Sijunjung.


Bupati Benny Dwifa saat menerima donasi tersebut, atas nama Pemerintah Daerah (Pemda) Sijunjung menyampaikan terimaksih kepada Kepala dan staf  Dinas Pendidikan maupun Pimpinan, Tenaga Pendidik dan siswa pada jenjang  SMP, SD dan jenjang Paud Kabupaten Sijunjung yang dalam waktu relatif singkat berhasil menghimpun donasi yang lumayan besar ini.


"Semoga donasi yang kita kirimkan ini dapat meringankan beban penderitaan saudara kita di Palestina, dan bernilai ibadah bagi kita di Sisi Allah, Swt." harap Benny Dwifa.


Lebih lanjut, Bupati Benny Dwifa menghimbau semua Pagawai dan masyarakat Kabupaten Sijunjung untuk ikut berpartisipasi menyalurkan donasinya guna meringankan beban saudara kita yang berada di Palestina yang akan kita salurkan melalui Lembaga Independen telah dipercaya untuk menyampaikannya ke Palestin.



Usman Gumanti sangat mengapresiasi  rekan rekan di  Dinas Dikbud, Para Kepala dan  Tendik serta  siswa SMP, SD, TK dan Paud se Kabupaten Sijunjung yang dalam waktu relatif singkat mampu menghimpun dana sesuai  surat Bupati nomor 451/508/Kesra-2021 tertanggal 02 Juni 2021.


"Ini benar benar gerak cepat, dalam rentang waktu tanggal  2 sampai 8 Juni 2021 dengan semangat solidaritas  dan kebersamaannya Kepala, rekan rekan Tendik dan siswa SMP, SD, TK dan Paud Sijunjung sukses menghimpun donasi ini," ungkap Usman Gumanti dengan penuh gembira.


#GP | Herman.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS