Delegasi BKSAP Temui Sekretariat IPU dan Komite Luar Negeri Kazakhstan - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Delegasi BKSAP Temui Sekretariat IPU dan Komite Luar Negeri Kazakhstan

Minggu, Februari 23, 2020

BELGIA.GP- Delegasi DPR RI yang dipimpin oleh Ketua Badan Kerja Sama Antar Parlemen (BKSAP) DPR RI Fadli Zon dan Anggota BKSAP Andi Achmad Dara menghadiri pertemuan dengan sekretariat Inter-Parliamentary Union (IPU), yang diwakili  Anda Filip dan Akiyo Afouda. Pertemuan berlangsung di sela-sela kunjungan diplomatik BKSAP DPR RI ke Belgia untuk sesi ke-45 dari Steering Committee of the Parliamentary Conference on the World Trade Organization (SC PCWTO) di Brussels, Belgia, Kamis (20/2/2020).

Fadli Zon juga berkesempatan menjadi co-chair sesi ke-45 tersebut dengan anggota parlemen dari Eropa, Bernd Lange. Dimana Indonesia adalah anggota dari Komite Pengarah Konferensi Parlemen mengenai WTO. Komite pengarah ini menjadi platform penting untuk berdialog dan bertukar pandangan mengenai hal yang berkaitan dengan perdagangan internasional.

Delegasi BKSAP DPR RI juga berkesempatan bertemu dengan Ketua Komite Urusan Luar Negeri, Pertahanan dan Keamanan Mazhilis dari Parlemen Republik Kazakhstan, Yerman Mukhtar Tildabekuly, yang akan menjabat sebagai Rapporteur dalam sidang Ministerial Conference yang ke 12.

Selain bertukar pandangan mengenai perspektif parlemen tentang kerja IPU dalam WTO, pertemuan ini menyangkut pembahasan mengenai persiapan dari Ministerial Conference (Konferensi Tingkat Menteri/KTM) yang ke-12, diantaranya penentuan program, panelis, dan tema pertemuan; dan persiapan teknis dari Kazakhstan sebagai tuan rumah.

Diproyeksikan, Ministerial Conference yang ke- 12 nanti akan diadakan di ibukota Kazakhstan,  Nur-Sultan pada tanggal 8 sampai dengan 11 Juni 2020, dan akan dihadiri oleh sekitar 22 parlemen nasional. Dalam kesempatan ini, para perwakilan dan delegasi juga akan mendiskusikan outcome document dan prosesnya lebih lanjut. Pembahasan dan penyusunan outcome document ini akan menjadi ujung tombak untuk diberikan ke IPU sebagai draf untuk pertemuan Ministerial Conference yang ke- 12 di Kazakhstan nanti.


#GP | ce | bksap | ann | sf

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS