Perumda AM Kota Padang Bersama Bank Nagari Serahkan Hadiah Umroh Untuk Pelanggan - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

KOMISI PEMILIHAN UMUM KABUPATEN SIJUNJUNG

PENGUMUMAN DAFTAR CALON BUPATI DAN WAKIL BUPATI SIJUNNUJG Tahun 2024 Nomor : 20/PP.04-PU/1303/2024 SYARAT MINIMAL PEROLEHAN SUARA SAH 10(Sepuluh) % dari Total seluruh Suara Sah Kabupaten Sijunjung (10/100 x 134.476) = 13.447,6 (dibulatkam keatas menjadi 13.448 Minimal Suara Sah)* -- *Keputusan KPU Kab.Sijunjung Nomor 655 Tahun 2024 TEMPAT PENDAFTARAN---Kantor KPU Kabupaten Sijunjung Jl. M. Yamin, SH, Nomor 07 Muaro Sijunjung KONTAK PERSON---Zamri 085265970434--Viko 085263208822 JADWAL DAN WAKTU PENDAFTARAN > Selasa Tanggal 27 Agustus 2024 - Pukul 08: 00 WIB s/d Pukul 16 WIB > Rabu Tanggal 28 Agustus 2024 - Pukul 08: 00 WIB s/d Pukul 16 WIB > Kamis 29 Agustus 2024 - Pukul 08: 00 WIB s/d Pukul 16 WIB IMPORTANT ! INFORMATION ! Sumber . Amar putusan MK Nomor 60/PUU-XX/2024 . Peraturan KPU Nomor 8 Tahun 2024

Perumda AM Kota Padang Bersama Bank Nagari Serahkan Hadiah Umroh Untuk Pelanggan

Senin, Januari 08, 2024


Padang(Sumbar),GP- Dua pelanggan Perumda Air Minum (AM) Kota Padang, mendapat hadiah umrah ke Tanah Suci Mekkah yang disponsori Bank Nagari. 


Keduanya adalah Ernawati dan Srimulidar, yang beruntung pada saat Perumda Air Minum Kota Padang melaksanakan penarikan undian Gebyar Pelanggan pada HUT ke-49 pada tanggal 30 Desember 2023 lalu. 

Hadiah umrah persembahan Bank Nagari tersebut diantarkan langsung ke alamat kedua pemenang, usai pelaksanaan upacara bendera dari kantor pusat Perumda Air Minum Kota Padang Jalan H Agus Salim, Senin (8/1). 

Rombongan terdiri dari Dirut Hendra Pebrizal, Dirum Afrizal Kuning dan perwakilan Manager Area Pelayanan Utara, Susi Payan dan M. Syukri, Manager Area Pelayanan Pusat serta perwakilan dari Bank Nagari meluncur menuju kediaman pemenang di dua lokasi berbeda, yaitu di Gunung Pangilun dan Kompleks Singgalang, Tabing. 

 Pada kesempatan ini, Hendra Pebrizal mengucapkan terimakasih kepada semua pelanggan yang telah setia membayar tagihan air tepat waktu.
“Masih banyak kesempatan bagi semua pelanggan setia yang rajin membayar tagihan air di awal setiap tanggal 1-5 setiap bulannya.

Insya Allah reward berupa hadiah ini akan terus ditingkatkan sebagai apresiasi terhadap pelanggan yang telah membayar tagihan air tepat waktu,” ucap Hendra Pebrizal. 

Hadiah umrah ini baru pertama kali diberikan perusahaan pelat merah tersebut kepada pelanggan setia dan rajin bayar tagihan tepat waktu. Sebelumnya berupa hadiah sepeda motor. 

Untuk tahun ini, selain sepeda motor, kulkas dan beragam hadiah menarik lainnya juga diundi untuk pelanggan yang rutin bayar tagihan di awal bulan tiap bulannya


#GP |MEP

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS