Wanita Kreatif Tanjung Senang dan Gembira Ikutin Pelatihan Tata Boga Apresiasi Buat Bapak Amlasta Boy - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Wanita Kreatif Tanjung Senang dan Gembira Ikutin Pelatihan Tata Boga Apresiasi Buat Bapak Amlasta Boy

Sabtu, September 09, 2023



Sijunjung (SUMBAR).GP- Lima belas orang wanita yang tergabung dalam "Kelompok Wanita Kreatif" di Nagari Tanjung Kecamatan Koto VII tengah mengikuti pelatihan tata boga cara membuat berbagai jenis kue yang dilaksanakan Bidang Perindustrian Dinas Dagperinkop Kabupaten Sijunjung, 8-10 September 2023.


Pelatihan Tata Boga bagi Kelompok Wanita Kreatif tersebut merupakan kegiatan kerjasama Dagperinkop dengan anggota DPRD Kabupaten Sijunjung Amlasta Boy dari Fraksi PKB dengan tenaga Instrukturnya Mia Bakery Muaro.


Ketika diminta komentarnya atas pelatihan tersebut, umumnya mereka merasakan beruntung sekali dapat mengikuti kegiatan pelatihan tata boga dan mengapresiasi sekali kepada Pak Dewan Amlasta Boy yang telah mengalokasikan dana pokirnya untuk membiayai kegiatan kami ini, ungkap Nurlena Putri.


Menurut Nurlena Putri  yang sekretaris Kelompok Wanita Kreatif ini, lebih lanjut mengungkapkan "'kami bersyukur &  senang dengan di adakan pelatihan tata boga ini,  dari sebelumnya belum tau kini kita menjadi tau.


Sekarang setelah pelatihan ini,  kami jadi bisa membuat lebih kurang 8 jenis kue yang sudah diajarkan secara langsung oleh koaching profesional owner dari Mia Bakery.


Banyak ilmu yang kami dapat dari beliau, selain materi kami juga dapat nilai kekompakan dan kerjasama team yang baik sehingga selama pelatihan bisa berjalan lancar dan berjalan dengan menyenangkan.


"Semoga kedepannya Kelompok Wanita Kreatif  Nagari Tanjung selalu dapat perhatian oleh pemerintah  dan legislatif agar selalu menyalurkan uang aspirasinya ke kelompok kami agar selalu ada kemajuan untuk kedepannya," harap Nurlena.


Lain lagi komentar Yun Nafira "Ambo  merasa senang dan bahagia bisa  ikut  pelatihan tata boga serta mendapatan pengalaman memasak kue berbagai macam  kue dan bisa dipraktekan dalam kehidupan kita sehari hari."


Sedangkan anggota lainnya "Gusta Lila" juga merasa senang dan bahagia bisa mengikuti pelatihan tata boga ini, kita  mendapatkan pengalaman memasak kue  yang  bisa dimanfaatkan dan  dipraktekan dikehidupan sehari hari guna meningkatkan kemampuan ekonomi keluarga nantinya.


Menurut Nurlena, Kelompok Wanita Kreatif ini berjumlah 15 orang dengan Ketuanya Syafrida, Sekretaris saya sendiri Nurlena Putri dan Bendahara Syafnidar dengan anggota 12 orang lainnya yaitu  Yuyun, Ayu, Ogok ,Cici ,Rani , Puni , Anis , faiza , Gusta Lila, Jeni , Fitri , Weni dan  Ipit.


Dikatakan Nurlena, pada hari pertama kemarin, Jumat (8/9) sudah selesai pelatihan membuat 2 jenis yaitu Donat & Black Forest. Dan pada hari kedua, Sabtu (9/9) ini juga 4 jenis kue yaitu Rainbow Cake,  Bolu/ kue gadang, Strowberry Thump Cookies dan Brownis Ikan Nila.


Sementara ini, karena masih dalam pelatihan, kami belum  membicarakan soal bagaimana cara bisnis yang akan dijalankan secara signifikan. Nanti usai latihan akan kami bahas teknik penjualan/ marketing kelompok dan strategi apa yang akan kami lakukan untuk mempromosikan produk produk yang kami buat nantinya,papar Nurlena.


#GP | Herman.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS