Ketua IGORNAS Provinsi Sumbar Ikhlas Rizkiya,S.Pd : IGORNAS Kabupaten Sijunjung pantas diapresiasi. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Ketua IGORNAS Provinsi Sumbar Ikhlas Rizkiya,S.Pd : IGORNAS Kabupaten Sijunjung pantas diapresiasi.

Sabtu, Agustus 05, 2023



Sijunjung (SUMBAR).GP- Ikatan Guru Olahraga Nasional (IGORNAS) Kabupaten Sijunjung pantas diapresiasi, karena baru saja di SK kan sudah langsung eksen dan melakukan kerjasama dengan pihak pihak terkait lainnya.


Ketua IGORNAS Provinsi Sumbar Ikhlas Rizkiya, S.Pd menyatakan itu kepada  media  usai  pengukuhan Pengurus Igornas Kabupaten Sijunjung di Aula Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung, Sabtu (5/8).


Pengukuhan Pengurus Igornas Kabupaten Sijunjung periode 2023-2026 yang  dipimpin Ketua Umum Wanda Eka Pilly Romansa, M.Pd itu dihadiri Wakil Bupati Sijunjung Irradatillah, Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Puji Basuki, SP.MMA, Kacabdin Sumbar Wilayah V diwakili Kasi SMK Tri Wiyono, M.Si, Kakankemenag diwakili Kasi Pontren Drs H.Iskandar dan Ketua Komisi 3 DPRD Kabupaten Sijunjung April Marsal, S.Pd selaku sesepuh dan Pembina Igornas.



Menurut Ketua IGORNAS Provinsi Sumbar, Ikhlas Rizkiya, guru olahraga adalah ujung tombak dari prestasi, kesehatan jasmani dan rohaninya anak anak. Oleh sebab itu, keberadaan guru  olahraga harus mengamalkan prinsip belajar sepanjang hidup, dengan arti kata skil dan ketrampilan kita sebagai guru olahraga harus selalu  diaktualisasikan sepanjang hari.


"IGORNAS ini adalah jembatan mempertemukan  semua guru olahraga dari tingkat SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK/MA/SLB GOR dan juga menjembatani visi dan misi keolahragaan dengan pejabat dan stakeholder terkait lainnya," ujar Ikhlas.


Menjawab pertanyaan, Ikhlas mengatakan organisasi Igornas ini baru hadir sejak tahun 2022 di Provinsi Sumbar, sampai saat ini kepengurusan Igornas Kabupaten/Kota telah dikukuhkan sebanyak 13 Kabupaten dan Kota.


"Pengukuhan Igornas Kabupaten Sijunjung ini merupakan pengukuhan daerah kabupaten/kota yang ketiga belas, kita lakukan," ungkap Ikhlas Guru Olahraga SDN 12 Padang Besi Padang itu.


Ketua IGORNAS Kabupaten Sijunjung Wanda Eka Pilly Romansa,M.Pd didampingi Sekretarisnya yang juga Ketua Pelaksana pengukuhan Andi Furnandi, M.Pd mengatakan, usai kegiatan pengukuhan Igornas langsung mengadakan pelatihan kondisi fisik.


"Pelatihan kondisi fisik ini menghadirkan pelatih dan pemateri profesional dari Jogjakarta yang difasilitasi oleh Kepala Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LP2M) UNP Padang bapak Prof Dr.Anton Komaini, S.Si," ujar Andi Furnandi.


Dikatakan Andi, kegiatan pelatihan kondisi fisik ini diikuti 45 orang peserta terdiri dari pengurus dan anggota Igornas Kabupaten Sijunjung di Aula Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan ini juga.



#GP | Herman.




Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS