Bimbingan Tehnis Penulisan Cerita Rakyat Siswa SMP/MTs hasilkan 30 Judul Cerita Rakyat Kabupaten Sijunjung. - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Bimbingan Tehnis Penulisan Cerita Rakyat Siswa SMP/MTs hasilkan 30 Judul Cerita Rakyat Kabupaten Sijunjung.

Kamis, September 01, 2022


Sijunjung (SUMBAR).GP- Setidaknya dalam Bimbingan Teknis (Bimtek) penulisan cerita rakyat siswa SMP/MTs yang dilaksanakan, dua hari terakhir dibulan Agustus 2022,  Bidang Kebudayaan  Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung bisa mendokumentasikan 30 judul cerita rakyat Kabupaten Sijunjung.


Kepala Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung, Puji Basuki, SP.M.MA melalui Pamong Budaya Ahli Muda  Ery Yanto, S.Pd  diruang kerjanya, Kamis (1/9) menuturkan, peserta Bimtek penulisan cerita rakyat  itu diikuti 30 orang siswa  dari berbagai SMP dan MTs Kabupaten Sijunjung.


"Ketiga puluh judul cerita rakyat tersebut, akan kita terbitkan dalam bentuk  buku hasil karya anak anak Bimtek tahun 2022 ini," kata Ery Yanto.


Menurut Ery Yanto, tujuan Bimtek ini adalah untuk  melestarikan cerita rakyat Kabupaten Sijunjung dan mendokumentasikan hasil karya siswa siswi SMP dan MTs Kabupaten Sijunjung melalui kegiatan ini.


Tahun ini, merupakan yang ketiga kalinya Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Kabupaten Sijunjung melakukan Bimbingan Teknis penulisan cerita rakyat terhadap siswa SMP dan MTs. 


"Pertama kali diadakan tahun 2018  dan kedua tahun 2019 dan telah terdokumentasi  dua buah buku kumpulan cerita rakyat dengan isinya  berbagai judul, dan terhenti pada tahun 2020, 2021 karena wabah covid-19,"  ungkap Ery Yanto mantan Kasi Kurikulum SD itu.


Dikatakan Ery, dalam kegiatan Bimbingan Teknis ini, kita menggandeng  Nara Sumber dari Fakultas Ilmu Bahasa (FIB) Unand Padang,  Balai Pelestarian Nilai Budaya (BPNB) Padang dan Balai Bahasa Provinsi Sumbar.  


Kepala SMPN 8 Sijunjung Evi Delvita,  M.Pd., ketika diminta media komentarnya tentang Bimtek penulisan cerita rakyat ini,  menuturkan, pihaknya  merasa sangat gembira sekali, karena seorang siswanya ikut serta dari 30 orang peserta Bimtek penulisan cerita rakyat yang dilaksanakan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan tahun 2022 ini. 


Selain menambah kompetisi peserta didik tentang penulisan cerita rakyat, setidaknya peserta didik sudah mendapatkan ilmu dan pengalaman tersendiri dalam bimtek dan lomba menuliskan cerita rakyat,  meskipun anak kita  tidak menang atau memperoleh peringkat dalam lomba penulisan cerita rakyat tersebut.


"Ilmunya bertambah, temannya pun bertambah dan juga dapat  pengalaman baru,  sehingga ia  bisa menjadi lebih dewasa, sebab  ia harus  pisah tidur dengan orang tuanya, karena diinapkan di hotel selama mengikuti bimtek tersebut," ungkap Evi.


Dikatakan Ery Yanto, keluar sebagai juara I, II dan III dalam lomba penulisan cerita rakyat itu, Gelvia Yolanda dari SMPN 36 Sijunjung, Dwi Novi Yola dari SMPN 5 Sijunjung dan Mayang Kiki Amalia dari SMPN 11 Sijunjung. Sedangkan juara harapan I, II dan III adalah Hanun Maha Difta dari SMPN 6 Sijunjung, Latifah Amelia Hendri dari MTsN 1 Sijunjung dan Muhammad Iqbal dari SMPN 47 Sijunjung.



#GP | Herman.



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS