Memiliki Rekam Jejak dan Karir yang Bagus, AKBP Cepi Noval Dinobatkan Sebagai Polisi Baik 2021 - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Memiliki Rekam Jejak dan Karir yang Bagus, AKBP Cepi Noval Dinobatkan Sebagai Polisi Baik 2021

Kamis, Desember 30, 2021

 



Padang (SUMBAR).GP - AKBP, Cepi Noval, SIK. Sutan Bagindo Rajo dinobatkan sebagai Polisi Baik Indonesia tahun 2021 oleh Dewan Pengurus Nasional Persatuan Pewarta Warga Indonesia (PPWI) melalui Surat Keputusan nomor:02/PPWI-Nasional/SK-PB/XI-2021 tertanggal 4 November 2021.


Penghargaan Polisi Baik Indonesia pilihan masyarakat merupakan program PPWI dalam rangka Indonesia mencari 1000 polisi baik tahun 2021. Program tersebut bertujuan untuk meningkatkan motivasi kerja para penyelenggara pemerintahan negara, khususnya di institusi Kepolisian Republik Indonesia (Polri).


AKBP Cepi Noval yang sehari hari bertugas sebagai Kabag Binkar Biro SDM Polda Sumbar sendiri mengungkapkan sejatinya tidak menyangka bahwa dirinya akan terpilih dan dinobatkan sebagai Polisi Baik Tahun 2021 oleh DPP PPWI.


"Tanpa disangka dan tanpa diduga saya mendapatkan apresiasi dari DPP PPWI sebagai Polisi Baik Tahun 2021. Penghargaan ini sangat luar biasa saya terima dan mudah-mudahan ini dapat menjadi motivasi bagi diri saya sendiri dan anggota yang lain," ungkap Cepi saat ditemui awak media ini di kantornya Polda Sumbar, Kamis (30/12).


Bagi Cepi, bekerja di Institusi Polri sejatinya adalah untuk pengabdian sebagai pelayan, pengayom dan sekaligus pelindung bagi masyarakat. 


"Dalam bekerja di Institusi Polri ini kita harus betul-betul ikhlas tanpa pamrih dan tanpa meminta. Karena sejatinya kita disini adalah sebagai pelayan, pengayom, pelindung dan penegak hukum ditengah-tengah masyarakat," kata Cepi.


Dalam menjalankan tugasnya, AKBP Cepi juga selalu berusaha untuk sedekat mungkin dengan masyarakat dan siapapun tanpa memandang status sosial. 


"Bagi saya, bicara tentang pangkat dan status sosial itu hanya titipan sementara, karena tidak akan selamanya kita bertugas di jabatan yang sama," ucapnya.


Cepi juga menyampaikan rasa terima kasihnya kepada PPWI yang telah memberikan anugerah Polisi Baik Tahun 2021 kepadanya.


“Saya ucapkan banyak terimakasih kepada Seluruh masyarakat dan PPWI yang telah memilih saya sebagai Salah satu Polisi Baik Indonesia Tahun 2021,” tutupnya.


AKBP Cepi Noval merupakan sosok yang ramah kepada semua lapisan masyarakat. Dan hal itu bukan pujian belaka tapi dapat dilihat dari kinerjanya dan pengabdiannya yang pro dan memikirkan pelayanan kepada masyarakat luas khususnya masyarakat Sumatera Barat.


Penghargaan Polisi Baik Tahun 2021 sendiri diserahkan secara langsung oleh Ketum PPWI Wilson Lalengke,S.Pd,MSc,MA kepada AKBP Cepi Noval di Jakarta yang bertepatan dengan HUT PPWI ke 14 tahun beberapa waktu yang lalu. 


#GP | Ce | Red

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS