Walikota Fadly Terima Kunjungan GM PT. ICON Plus - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Walikota Fadly Terima Kunjungan GM PT. ICON Plus

Kamis, Juli 09, 2020
Walikota Padang Panjang Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano Foto Bersama dengan GM PT. ICON Plus dan Rombongan. (Foto: Kominfo)

Padang Panjang(SUMBAR).GP- Walikota Padang Panjang, Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano menerima kunjungan General Manager (GM) PT. Indonesia Comnets (ICON+) Jakarta, di ruang VIP Balaikota, Kamis (09/07/2020).

PT. ICON+ adalah salah satu penyedia jaringan, jasa, dan konten telekomunikasi dengan media transmisinya adalah fiber optik. 

Didampingi Sekretaris Daerah Sonny Budaya Putra, AP, M. Si, Kepala Dinas Kominfo Drs. Ampera, SH, M. Si, Kabid Egov Ario Dian Pratama, ST dan undangan lainnya.

GM PT Icon+ sangat berterimakasih kepada Pemerintah Kota Padang Panjang terutama Dinas Kominfo yang telah menjadi percontohan dan memakai Icon+ sebagai jaringan yang dipercaya.

loading...
Selain itu PT. ICON plus telah membantu memberikan dukungan berupa kebutuhan jaringan dan teknologi informasi teknologi (TI) agar terwujudnya Smart City (Kota Pintar) di Kota Padang Panjang.

Anak perusahaan PT PLN itu ingin mensupport kebutuhan teknologi di Kota Padang Panjang, dan terus mensosialisasikan teknologi percepatan untuk solusi bisnis bagi pemerintah, perusahaan, dan lembaga lainnya.

Pada kesempatan tersebut, Wako Fadly Amran mengharapkan jaringan internet di Kota Padang Panjang ini dapat diakses dengan lebih mudah dan murah oleh OPD dan masyarakat Padang Panjang sendiri.

"Kami berharap jaringan internet yang ada di Padang Panjang tidak lambat, mudah diakses, dan dapat menjadi jaringan nomor satu di Sumatera Barat," sebut Wako Fadly Amran.

Dalam kunjungannya ke Kota Padang Panjang, rombongan PT. ICON plus sempat berkunjung ke Kampung Wisata Kubu Gadang untuk menjajaki potensi pengembangan dan kerjasama.

#GP | DF | Release Kominfo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS