Bersama WBP, Rupajang Ikuti Doa Bersama Sukseskan KTT G20 - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Bersama WBP, Rupajang Ikuti Doa Bersama Sukseskan KTT G20

Rabu, Oktober 19, 2022


Padang Panjang(SUMBAR).GP- Rumah Tahanan Negara Kelas IIB Kota Padang Panjang (Rupajang), Rabu (19/10/2022), bersama warga binaan pemasyarakatan (WBP) ikuti kegiatan doa bersama yang digelar Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkum HAM).


Doa bersama dimaksud guna menyemarakkan dan menyukseskan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20. Kegiatan dilaksanakan secara hybrid, yang dipusatkan di Aula Oemar Seno Adji, Ditjen Kekayaan Intelektual bersama Menteri Hukum dan HAM, Yasonna H. Laoly. Sementara Rupajang mengikuti kegiatan ini di aulanya. 


Kepala Rupajang, Rudi Kristiawan, mengatakan, mudah-mudahan dengan doa yang digelar ini dapat meningkatkan dan kesuksesan acara perhelatan KTT G20. 


Menurut Rudi, dengan dan suksesnya perhelatan KTT G20, dapat mendorong serta percepatan pemulihan perekonomian di tengah masyarakat yang dipicu oleh pandemi Covid-19 di Indonesia.


“Adapun hasil yang didapat dalam Presidensi G20 ini adalah sebagai bentuk ketahanan ekonomi negara dalam membangun paradigma Indonesia. Sehingga dapat bertahan dan menjadi perhatian dunia sebagai negara yang memiliki kemajuan,” ucapnya.


Rudi juga berharap melalui kegiatan doa bersama ini kegiatan KTT G20 dapat berjalan dengan baik dan sukses. Tak lupa Ia juga mengajak masyarakat untuk turut meramaikan dan menyukseskan konferensi tingkat tinggi tersebut.


“Mari kita bersama-sama baik secara internal maupun umum untuk penyelenggaraan G20 di Bali dapat berjalan dengan lancar dan aman. Jangan lupa untuk menjaga keamanan dan keamanan, sehingga tetap menjaga nama baik Indonesia di mata dunia,” pungkasnya.


#GP | DF | Rifki

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS