Subuh Mubaraqah, Walikota Fadly Amran Sampaikan Program BLT Kepada Masyarakat - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Subuh Mubaraqah, Walikota Fadly Amran Sampaikan Program BLT Kepada Masyarakat

Minggu, Oktober 25, 2020


Padang Panjang(SUMBAR).GP- Udara dingin menyelimuti Kota Serambi Mekkah, seiring dengan waktu adzan subuh yang berkumandang, Minggu (25/10/2020), di Masjid Nurul Huda Gantiang, Padang Panjang Timur. Tak menghambat masyarakat di kota itu untuk datang ke masjid guna menunaikan Sholat subuh berjamaah.


Sejumlah jemaah mulai terlihat berdatangan, Tampak hadir Walikota Padang Panjang H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano, dan sejumlah pejabat Pemko, Kabag Kesra, Lurah Gantiang, Lurah Koto Panjang, Kepala Baznas, Ketua LPM Gantiang dan jemaah Masjid Nurul Huda Gantiang.


Walikota Padang Panjang, H. Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano menyapa masyarakat sekitar, serta menyampaikan sejumlah program pemerintah.


Salah satunya yaitu program bantuan sosial yang akan dicairkan pada bulan Oktober, November dan Desember, serta tiga bentuk bantuan lainnya.. 


"Bantuan pertama yaitu Bantuan Langsung Tunai (BLT). Di luar itu juga akan ada bantuan wirausaha dengan nominalnya Rp. 2.400.000, untuk wirausaha kita akan bantu sekitar 2000 KK," ujarnya.


Ditambahkannya, ada bantuan untuk kelompok tani, dianggarkan sebanyak 500 jt. "Bantuan kelompok tani ini nanti bisa disampaikan melalui pak lurah dan dimasukkan dalam list bantuan tersebut. Kita targetkan semua bantuan pada tahun ini, untuk sedikit meringankan beban masyarakat di masa masa sulit pandemi covid," tambahnya.


Disamping itu, dalam ceramah yang disampaikan oleh Ustadz Zikri pada dasarnya mengajak jemaah yang hadir untuk selalu mencintai dan menjadikan Nabi Muhammad S.A.W. sebagai suri tauladan dalam kehidupan. 


"Tak lama lagi kita juga akan memperingati maulid Nabi. Mari jadikan momen ini sebagai momentum untuk meningkatkan iman kepada Allah SWT dengan cara meneladani perilaku Rasulullah," ajaknya.


Ustadz Zikri juga memberikan arahan dan nasihat kepada para jemaah, agar supaya memiliki empat kriteria umat Nabi Muhammad SAW. di antaranya yaitu keras terhadap orang-orang kafir, Berkasih sayang kepada sesama orang mukmin, Senantiasa mendirikan shalat, Terdapat tanda-tanda bekas sujud di raut mukanya.


"Semoga kita semua termasuk ke dalam kriteria kriteria tersebut," lanjutnya. 


Usai mendengarkan ceramah Walikota Fadly Amran duduk bersama dengan tokoh masyarakat setempat guna menampung masukan dan aspirasi.


#GP | DF | KI

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU





Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS