Turut Bela Sungkawa, Babinsa Bubon Taqziah Kerumah Duka Tokoh Agama - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Turut Bela Sungkawa, Babinsa Bubon Taqziah Kerumah Duka Tokoh Agama

Rabu, September 09, 2020

Aceh Barat(ACEH).GP- Babinsa Posramil 06/Bubon Kodim 0105/Abar Sertu Syamsul turut berbela sungkawa atas meninggalnya salah satu Tokoh Agama diwilayah binaannya yang merupakan Pimpinan Pesantren Nurul Islam dan juga sebagai Ketua MPU Kecamatan Bubon Tgk.lsmail Nur di Desa Kuta Padang, Rabu (9/9/2020).


loading...
Diketahui Tgk. Ismail Nur meninggal dunia di karenakan sakit. Almarhum adalah seorang Tokoh Agama sekaligus guru yang sangat di cintai dan berpengaruh di Kecamatan Bubon sehingga menjadikannya panutan bagi santri maupun masyarakat sekitar. Banyak mencetak generasi muda bernuansa Islamiah yang sukses dan berhasil baik menjadi pendakwah maupun profesi keagamaan lainnya. Masyarakat sangat terpukul atas meninggalnya salah satu Tokoh Agama teladan tersebut, mengingat banyak jasa beliau dalam membangun Sumber Daya Manusia dan mendompleng karak lebih agamais.

Seperti halnya yang di ungkapkan oleh Sertu Syamsul, semasa hidupnya, Almarhum telah berdedikasi menerapkan aturan aturan dari Pemerintah terutama dalam bidang Agama. Selain itu Almarhum juga dikenal sangat ramah, santun dan selalu menghargai pendapat orang lain. Dan saat mengemban sebagai Ketua MPU Kecamatan Bubon, beliau juga selalu jalin kerja sama yang baik dengan setiap unsur Muspika.


"Kami mewakili dari keluarga besar Posramil 06/Bubon Kodim 0105/Abar mengucapkan rasa bela sungkawa yang mendalam atas meninggalnya Tgk.lsmail Nur, kami juga mendoakan semoga Almarhum meninggal dalam keadaan suci Husnul Khotimah dan ditempatkan di Surganya Allah SWT. Dan kepada keluarga yang di tinggalkan untuk tegar menghadapi ujian ini dengan diberikan ketabahan dan kesabaran serta tak luput selalu mendoakannya", ucap Sertu Syamsul yang  turut larut dalam kesedihan.

#GP AF | RED

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS