Presiden Jokowi malam mingguan sapa warga Brunei - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Presiden Jokowi malam mingguan sapa warga Brunei

Minggu, Januari 14, 2024



Presiden Joko Widodo di Brunei Darussalam, Sabtu (13/1/2024) malam. ANTARA/HO-BPMI Setpres



Jakarta(DKI).GP- Presiden Joko Widodo sempat blusukan menghabiskan malam Minggu dengan menyapa warga Brunei Darussalam di pusat perbelanjaan The Mall Gadong di pusat kota Bandar Seri Begawan, Sabtu (13/1) malam.


Berdasarkan keterangan tertulis yang diterima di Jakarta, Minggu, kehadiran Presiden Jokowi di pusat perbelanjaan tersebut disambut meriah para pengunjung yang membuat suasana mal makin ramai.


Tak sedikit yang menyapa Presiden Jokowi dan meminta untuk foto bersama.


Siti, salah seorang pengunjung asal Indonesia, mengaku sangat bangga bisa bertatap muka langsung dengan Presiden Jokowi. Baginya, ini merupakan kali pertama berjumpa Presiden.


"Ini first time (bertemu Presiden Jokowi). Semoga sehat selalu, panjang umur," ucapnya.


Hal serupa dirasakan oleh pengunjung asal Indonesia lainnya, Susi. Warga asal Kalimantan Barat tersebut juga mengaku sangat senang bisa bertemu Kepala Negara.


"Pertama kalinya, makanya tadi di bawah terus ke atas kejar sampai sini," ujar Susi.


Tak hanya pengunjung asal Indonesia, warga asli Brunei pun turut menyapa dan berfoto bersama Presiden Jokowi. Zainuddin yang datang bersama anaknya, Hafizah, merasa beruntung bisa berfoto dengan Presiden Jokowi.


"Alhamdulillah kita orang merasa beruntung banget. Juga Pak Jokowi panjang umur, murah rezeki, datang ke sini lagi," ujarnya.


Setelah berkeliling mal sambil menyapa warga dan pengunjung yang hadir, Presiden Jokowi singgah di area pujasera. Presiden Jokowi dan rombongan pun ngopi sejenak sambil berbincang hangat sebelum kemudian kembali ke tempatnya bermalam.


Turut mendampingi Presiden Jokowi dalam kegiatan tersebut yaitu Menteri Badan Usaha Milik Negara Erick Thohir, Kepala Staf Kepresidenan Moeldoko, Anggota Dewan Pertimbangan Presiden Gandi Sulistiyanto, dan Duta Besar Indonesia untuk Brunei Darussalam Achmad Ubaedillah.



#GP | Sumber:antaranews.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS