SINERGITAS TNI-POLRI, MELAKSANAKAN OLAH RAGA BERSAMA UNTUK MENJAGA KEBUGARAN TUBUH - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

SINERGITAS TNI-POLRI, MELAKSANAKAN OLAH RAGA BERSAMA UNTUK MENJAGA KEBUGARAN TUBUH

Jumat, Oktober 09, 2020

 

Talaud(SULUT).GP- Bertempat di depan kantor kecamatan Gemeh personil dari Koramil 1312-05/Essang, Polsek Gemeh dan pegawai kecamatan Gemeh melaksanakan olah raga bersama untuk menjaga kebugaran tubuh, Kamis (7/10).


Kebersamaan selama ini terjalin dengan baik dan saat ini bersama-sama berolah raga untuk menjalin tali silahturahmi antara sesama personil, baik dari Koramil 1312-05/Essang, Polsek Gemeh dan Asn kecamatan Gemeh.

"Mari kita bersama-sama bergandengan tangan untuk melayani masyarakat kita dengan mencegah wabah virus corona (Covid-19) agar tidak masuk di wilayah kab kepl Talaud, saling membantu antar sesama.

TNI-Polri solid disetiap tugas di lapangan untuk memberikan contoh kepada warga masyarakat untuk berolah raga dan tidak lupa dalam olah raga tersebut harus mentaati aturan protokol kesehatan, menggunakan MARKER, menjaga jarak dan mencuci tangan sebelum dan sesudah berolah raga, dengan demikian merupakan faktor kunci utama kita semua agar terhindar dari wabah virus corona (Covid-19), ungkap Plh Danramil 1312-05/Essang, Pelda Iwan Tembo.

loading...
Hubungan baik yang selama ini sudah terjalin antara Koramil 1312-05/Essang dengan Polsek Gemeh harus kita jaga agar kedepan melayani masyarakat bisa lebih baik lagi, semoga apa yang kita lakuakan saat sekarang ini yaitu melaksanakan olah raga bersama dapat bermanfaat untuk kita semua untuk menjaga kebugaran tubuh kita masing-masing, kami dari pihak pemerintah kecamatan gemeh mengucapkan terima kasih kepada personil Koramil 1312-05/Essang dan Polsek gemeh sudah hadir dalam olah raga bersama, semoga TYME selalu melindungi kita semua dalam tugas kita masing-masing untuk melayani masyarakat, ungkap Darius Malado, S.Sos, Camat Gemeh. 

#GP | RED



Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS