Dandim Aceh Barat Ajak Komponen Bangsa Cegah Radikalisme Dan Cegah Covid19 - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Dandim Aceh Barat Ajak Komponen Bangsa Cegah Radikalisme Dan Cegah Covid19

Jumat, September 25, 2020

Aceh Barat - Dalam rangka cegah tangkal Radikalisme/Separatisme, Kodim 0105/Abar gelar Komunikasi Sosial (Komsos) dengan tema "Merawat Kebhinekaan Untuk Tangkal Radikalisme/Separatisme Dalam Bingkai NKRI" bertempat di Aula Makodim 0105/Abar Jalan lmam Bonjol Desa Drien Rampak Kecamatan Johan Pahlawan Kabupaten Aceh Barat, Jum'at (24/9/2020).


Dandim 0105/Abar Letkol lnf Dimar Bahter, S.Sos., M.A.P membuka langsung kegiatan tersebut yang diikuti oleh Ketua MPU Aceh Barat, Kepala Dinas Kelautan dan Perikanan serta Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Tokoh Adat maupun Tokoh Pemuda.

loading...
Letkol lnf Dimar saat membuka sambutannya menyampaikan bahwa fenomena paham radikalisme merupakan virus berbahaya yang bisa diartikan lebih berbahaya dari virus Corona dimana bisa memecah belah keutuhan bangsa. Sehingga hal ini memerlukan penanganan serius agar tidak menyebar ke masyarakat. Salah satunya adalah dengan memupuk rasa nasionalisme mulai dari pemahaman wawasan kebangsaan, nilai nilai pancasila, kewirausahaan, keagamaan hingga jiwa budaya kebhinekaan yang dimiliki guna mendukung ketahanan wilayah agar lebih kuat demi menjaga tetap tegak dan utuhnya NKRI.

"Oleh karena itu, perlu adanya strategi dalam menangkal paham radikalisme. Tidak hanya dengan tindakan, akan tetapi juga upaya preventif sejak dini lebih utama agar bibit radikalisme tidak sempat muncul. Kurangnya aktualisasi nilai Pancasila juga bisa mempercepat laju radikalisme di tengah masyarakat. Karena Pancasila merupakan sebuah sistem dasar negara sebagai Philosofische Gronslag (dasar filsafat) dimana nilai nilainya bisa menjadi pedoman yang mencerminkan jati diri dari masyarakat Indonesia. Apalagi dalam dunia digital saat ini, paham radikal lebih mudah terealisasi dengan cepat baik radikal dalam bentuk gagasan, separatisme, milisi, premanisme maupun terosisme", jabar Dandim Dimar

Terkait kondisi pandemi virus Covid-19 yang dihadapi, melalui forum ini Dandim mengajak peserta yang hadir untuk dapat membantu pemerintah dalam melaksanakan dan mensosialisasikan protokol kesehatan kepada masyarakat sehingga laju penyebaran Covid-19 bisa ditangkal ataupun dicegah.

Diakhir sambutannya Dandim mengharapkan, kegiatan Komsos ini hendaknya jangan hanya dijadikan sebagai rutinitas dan acara seremonial belaka. Namun harus dimaknai sebagai perwujudan kita sebagai komponen bangsa untuk selalu waspada dan peka terhadap kemungkinan adanya paham radikal atau bahkan separatisme muncul di ruang lingkup sekitar kita.

Kegiatan dilanjutkan dengan memberikan materi wawasan keagamaan yang disampaikan oleh Ketua MPU Aceh Barat Tgk. H. Abdul Rani yang memaparkan secara singkat dengan menanamkan nilai nilai keagamaan. Dimana ibadah merupakan kewajiban mutlak yang harus kental dikerjakan, baik ibadah vertikal maupun horizontal (hablu minallah hablu minannas). Apabila sudah menyemat ahli ibadah maka akan terhindar dari paham radikal baik lisan maupun tindakannya sehingga terciptalah sumber kedamaian.

Kesempatan yang sama juga diberikan kepada Dr. Yusrizal M.Si terkait menyampaikan kewirausahaan dibidang perikanan. Komoditi ikan yang melimpah bisa menopang ekonomi, dan muaranya ekonomi masyarakat semakin mapan sehingga dengan adanya usaha maka masyarakat memiliki kesibukan dan tidak memiliki peluang untuk disusupi paham radikal. Acara diakhiri dengan sesi ramah tamah.

#GP | AF

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS