Bersama Kita Bisa Antisipasi Penyebaran Wabah Covid-19 - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

Bersama Kita Bisa Antisipasi Penyebaran Wabah Covid-19

Rabu, Juli 01, 2020
Walikota Padang Panjang, Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano, Bersama Kapolres Padang Panjang, AKBP Apri Wibowo, S.I.K serta undangan mengikuti Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke 74 melalui virtual dengan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'aruf Amin di Aula Bhayangkara Enda Dharmalaksana Polres Padang Panjang. (Foto: Kominfo)

Padang Panjang(SUMBAR)- Perkuat sinergi dan kerjasama dalam membantu mengantisipasi penyebaran Covid-19 serta tingkatkan pengabdian terhadap masyarakat dan bangsa.

Hal itu disampaikan Kapolres Padang Panjang, AKBP Apri Wibowo, S.I.K dalam membacakan sambutan dari Kapolda Sumbar pada Acara Syukuran Peringatan Hari Bhayangkara ke 74.

Sebelumnya, Kapolres Padang Panjang bersama Walikota Padang Panjang Fadly Amran, BBA Datuak Paduko Malano, Unsur Forkopimda, Ketua DPRD Kota Padang Panjang Mardiansyah, A. Md serta undangan lainnya mengikuti Upacara Peringatan Hari Bhayangkara ke 74 melalui virtual dengan Presiden Joko Widodo dan Wakil Presiden Ma'aruf Amin di Aula Bhayangkara Enda Dharmalaksana Polres Padang Panjang, Rabu (01/07/2020).

Peringatan Hari Bhayangkara kali ini bertemakan "Kamtibmas Kondusif Masyarakat Semakin Produktif". Tema ini dimaknai dengan kepedulian Polri akan kondisi masyarakat serta senantiasa hadir untuk masyarakat.

"Kami berharap peringatan ini, dapat menjadi momentum untuk menginstropeksi diri dalam melaksanakan tugas-tugas kepolisian serta juga menjadi sarana memperkuat tekad Polri dalam mempererat kemitraan dengan masyarakat," sebut Kapolres Apri.

Selanjutnya, Beliau menambahkan di masa pandemi ini, Polres Padang Panjang telah memberikan sosialisasi dan himbauan kepada masyarakat untuk dapat mematuhi protokol kesehatan. Selain itu pihaknya juga telah menyalurkan bantuan kepada masyarakat miskin di wilayah hukum Polres Padang Panjang.

Ditengah-tengah acara Polres Padang Panjang bersama Walikota Padang Panjang juga memberikan Satya Lencana kepada beberapa personil yang berhasil dalam melaksanakan tugas.

#GP | DF | CG | Release Kominfo

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS