DANPUSTERAD PIMPIN LAPORAN KORPS PA AHLI, SERAH TERIMA JABATAN IRPUSTERAD DAN PELEPASAN/PENGUKUHAN WARGA PUSTERAD - Go Parlement | Portal Berita

Breaking

DANPUSTERAD PIMPIN LAPORAN KORPS PA AHLI, SERAH TERIMA JABATAN IRPUSTERAD DAN PELEPASAN/PENGUKUHAN WARGA PUSTERAD

Selasa, Agustus 21, 2018


JAKARTA.GP- Komandan Pusat Teritorial Angkatan Darat (Danpusterad),  Mayor Jenderal TNI Hartomo memimpin acara tradisi satuan Laporan Korps Perwira Ahli, penerimaan dan pelepasan Irpusterad dan pelepasan/pengukuhan warga Pusterad di Aula Gajah Mada Mapusterad Jln. Setu - Jakarta Timur, Selasa (21/8).

Dalam kegiatan ini, Perwira Ahli yang melaksanakan Laporan Korp adalah Kolonel Arh. Mohammad Ali Mudjid, S.Sos, Kolonel Inf. Asrul Sani dan lepas sambut Irpusterad dari Kolonel Kav Abdul Rahman Made, S.IP., M.Si kepada Kolonel Czi Lalu Rudy Irham Srigede, ST., M.Si. sekaligus juga pelepasan Letkol Inf Monang Haris Parsaulian S dan Letkol Arh Roby Neilwan Simandjuntak, S.IP.

Danpusterad dalam sambutannya menyampaikan, acara tradisi penerimaan dan pelepasan Perwira Pusterad merupakan sesuatu hal yang sudah biasa dilakukan dari tahun ke tahun di satuan ini, serta pergantian jabatan dalam militer senantiasa terus dilakukan dalam tuntutan tugas dan kebutuhan oraganisasi. "Secara khusus kepada Kolonel Kav Abdul Rahman Made, S.IP, M.Si beserta istri, yang selanjutnya akan menjabat sebagai Irben Itjenad, juga kepada Letkol Inf Monang Haris Parsaulian S beserta istri dan Letkol Arh Roby Neilwan Simandjuntak, S.I.P beserta istri, Saya menyampaikan rasa bangga atas semangat pengabdian yang telah ditunjukkan selama ini," kata Danpusterad.

Tentunya banyak suka dan duka serta pengorbanan yang telah di alami, dengan berbekal kemampuan dan pengalaman tugas yang diperoleh sebelumnya, termasuk pengalaman selama bertugas di Pusterad akan sukses ditempat yang baru. "Saya berharap bahwa ikatan persaudaraan yang telah dibina selama berdinas di Pusterad ini tidaklah terputus ditengah jalan, bahkan  harus semakin kita  tingkatkan walaupun kita sudah tidak berada dalam satu kesatuan yang sama. Selamat mengemban tugas dan tanggung jawab pada  jabatan dan satuan baru,  tetaplah setia dan menepati janji serta sumpah prajurit yang mampu memelihara dan mempertahankan semangat persatuan dan kesatuan bangsa," ungkap Jenderal Bintang Dua ini.

Saya juga mengucapkan kepada Kolonel Czi Lalu Rudy Irham Srigede, ST., M.Si beserta istri, yang sebelumnya menjabat sebagai Irdam IX/Udayana. "Selamat datang, atas   kepercayaan pimpinan  yang telah memilih Kolonel untuk mengemban tugas dan   tanggung jawab jabatan sebagai Irpusterad  dan kita meyakini bahwa melalui pertimbangan *merrit system dan talent scouting,* dengan memberikan pengalaman dalam penugasan yang beragam dan berjenjang, diharapkan akan memperoleh kesempatan dan kepercayaan mengemban jabatan yang variatif, sehingga dapat meningkatkan wawasan berpikir, wawasan pengetahuan serta akan memiliki  kualitas keterampilan  yang dapat meningkatkan kualitas kepemimpinan dan manajerial dengan baik, sesuai tugas dan tanggung jawab jabatan sebagai Irpusterad," imbuh Danpusterad.

Lanjut Danpusterad, diharapkan agar dapat mengkoordinir stafnya  dalam rangka  memberikan saran akademis dari berbagai bidang terutama terkait hal-hal yang menyangkut masalah internal maupun eksternal tentang pertanggung jawaban pelaksanaan program kerja dalam rangka mendukung tugas pokok Pusterad.

Turut hadir para pejabat lingkungan Pusterad diantaranya Wakil Komandan Pusterad Brigjen TNI Joko Warsito, Sekretaris Pusterad Kolonel Inf Toto Nurwanto, Ir Pusterad, Para Staf Ahli, Para Direktur, Komandan Pusat Pendidikan T
eritorial, serta Kol Inf I Made Riawan Komandan Satuan Intelijen Teritorial Pusterad. 

#GP-HELMI T/RED.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

HASIL PEMILU

Pages

SELAMAT DATANG DI SEMOGA ANDA PUAS